Lombok Timur, FMI – Lembaga Swadaya
Masyarakat (LSM) Rinjani Foundation kembali melakukan kegiatan sosial, kali ini berbagi kepada anak yatim di Desa Suangi Timur kecamatan Sakra, Kamis (24/6/21).
Kegiatan tersebut juga di rangkaikan dengan launching Kedai Kopi Bukit impian Desa Suangi Timur, dengan penerapan protokol kesehatan yang sangat ketat.
Kepala Devisi Agama, Syarif Hidayat Ketika dikonfirmasi awak media mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepeduliannya kepada anak yatim.
“Sesuai tema kegiatan, kami berupaya mewujudkan semangat Al-Ma’un melalui nilai-nilai sosial,” katanya.
Masih kata Syarif, dirinya menyebutkan akan terus berusaha menjembatani masyarakat miskin yang mengalami sakit dan terlupakan, karena sejatinya hal tersebut merupakan tupoksi Rinjani Foundation.
“Sesuai AD/RT kami, ibadah-ibadah sosial terus kami lakukan, karena RF merupakan wadah untuk berbuat untuk sesama,” terangnya.
Lebih jauh Syarif menghimbau seluruh masyarakat, berhubung masih dalam situasi pandemi, dirinya mengajak untuk menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.
“Untuk masyarakat kami himbau agar terus menerapkan peokes, karena hal tersebut adalah upaya ikhtiar menangani Covid-19,” pungkasnya.(FMI-007)