News

Politisi Senior Mesir Suryadi Dikabarkan Meninggal Dunia

×

Politisi Senior Mesir Suryadi Dikabarkan Meninggal Dunia

Share this article

LOMBOK TIMUR | FMI.COM – Politisi senior asal Nusa Tenggara Barat (NTB), H. Mesir Suryadi dikabarkan meninggal dunia di Klinik Bandar Udara Soekarno Hatta, Tangerang Banten.

Sosok mantan Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Mataram itu meninggal dunia pada Kamis, 26 Januari 2023 sekitar pukul 18:25 Wita.

Dari informasi yang dihimpun, jenazah Almarhum akan dimakamkan pada hari Jumat, 27 Januari 2023.

Politisi senior kelahiran Sakra Lombok Timur 17 Februari 1943 itu pernah menjabat anggota DPR RI dan DPRD NTB.

Almarhum dikabarkan meninggalkan empat putra putri.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *