LOMBOK TIMUR

Serbuk Putih Ditemukan Nelayan Lotim Ternyata ‘Kokain’ Beratnya 1 Kilogram

×

Serbuk Putih Ditemukan Nelayan Lotim Ternyata ‘Kokain’ Beratnya 1 Kilogram

Share this article

LOMBOK TIMUR | FMI.COM – Dua nelayan asal Desa Surabaya, Kecamatan Sakra Timur, kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB) menemukan bingkisan kokain seberat 1 kilogram mengambang di tengah laut.

Barang haram jenis kokain tersebut ditemukan nelayan saat hendak pulang melaut beberapa hari yang lalu di pantai Rambang Desa Surabaya Sakra Timur.

Kasat Reserse Narkoba Polres Lombok Timur AKP I Gusti Ngurah Bagus Putuyusa kepada awak media, Selasa kemarin, memaparkan kronologi penemuan barang tersebut.

“Barang haram itu ditemukan beberapa nelayan saat hendak pulang dari melaut. Barang itu dalam posisi terapung,” katanya

Kemudian melaporkanya ke pihak terkait, dan langsung dilakukan uji laboratorium. Hasilnya, temuan nelayan tersebut memang benar sabu jenis kokain.

Setelah ditimbang, berat barang haram itu sekitar 1 kilogram lebih dengan kisaran harga 1 gram mencapai sekitar Rp4 juta sampai Rp7 juta. Jika ditotal maka harganya miliaran rupiah.

“Setelah memastikan bahwa barang bukti tersebut adalah benar kokain, kami langsung melakukan penyelidikan, baik dari penemu, dan sidik jari yang tertinggal dalam plastik kokain tersebut,” ujar Gusti dalam keterangan persnya.

Sampai saat ini pihak kepolisian masih berupaya mengungkap sindikat peredaran barang haram tersebut.

Ia menegaskan, sindikat tersebut bisa saja menggunakan modus baru dengan menjadikan laut sebagai tempat (COD) oleh pengguna.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat untuk tidak terlibat dalam perdagangan narkoba, dan segera melaporkan segala aktivitas mencurigakan yang terkait dengan narkoba kepada pihak berwajib.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *